ResepMasakGampang.com - Hallo Kokiers, apa kabarnya hari ini? Sudah di weekend lagi ya... waktunya berjumpa dengan kita... hehehee... Semoga kita semua selalu sehat dan dalam lindunganNya. Amin...
Masih semangat kokiers berada dalam dunia perdapuran dan perbumbuan? hehehe tentunya masih dong ya, demi menjaga nutrisi dan kesehatan keluarga tercinta. Kali ini kita akan sharing menu seafood nih? Apakah itu? Taraaa... Cumi...! Mungkin di rumah lagi pada bosen sama menu daging merah dan ikan biasa... nah cobain resep ini ya... biar menu kita bervariasi... hehehe... Kali ini yang akan kita buat adalah dari jenis resep cumi basah yaitu Resep Cumi Masak Kecap... yeeeey... hihihiii
Masih semangat kokiers berada dalam dunia perdapuran dan perbumbuan? hehehe tentunya masih dong ya, demi menjaga nutrisi dan kesehatan keluarga tercinta. Kali ini kita akan sharing menu seafood nih? Apakah itu? Taraaa... Cumi...! Mungkin di rumah lagi pada bosen sama menu daging merah dan ikan biasa... nah cobain resep ini ya... biar menu kita bervariasi... hehehe... Kali ini yang akan kita buat adalah dari jenis resep cumi basah yaitu Resep Cumi Masak Kecap... yeeeey... hihihiii
Manfaat Cumi-Cumi
Sudah tahukah kokiers manfaat cumi-cumi bagi kesehatan? Nah kokiers... si Cumi ini memiliki banyak manfaat lho... diantaranya, mencukupi kebutuhan vitamin dan mineral harian, menjaga kesehatan otot, rendah merkuri, menurunkan kolesterol, sampai menjaga kesehatan jantung. Wooow kan manfaatnya?Resep ini untuk 3 porsi.
Siapkan Alat:
- Kompor
- Wajan
- Spatula
- Talenan
- Pisau
Bahan Cumi Masak Kecap:
- Cumi 3 ons (Rp 18.000)
- Cabe Hijau besar 2 buah (Rp 500)
- Cabe Rawit 10 buah (Rp 1000)
- Bawang Putih 8 buah (Rp 1.500)
- Bawang Merah 5 buah (Rp 1000)
- Jahe 1 ruas (Rp 1000)
- Kunyit 1/2 ruas (Rp 500)
- Serai 1 buah (Rp 200)
- Daun salam (Rp 200)
- Lada bubuk 1/2 bungkus (Rp 500)
- Kecap 1 kampil keci (Rp 1000)
- Garam 1 1/2 sdt
- Penyedap rasa secukupnya
Cara Memasak Cumi Masak Kecap:
- Bersihkan cumi, kemudian dipotong kecil-kecil kemudian diberikan perasan jeruk agar tidak amis.
- Haluskan bumbu (bawang putih, bawang merah, jahe, kunyit, lada), boleh ditumbuk atau pakai blender, tapi kami lebih sarankan ditumbuk saja karna hasilnya akan lebih enak sekaligus olahraga tangan ya heheh. oh iya untuk Serai cukup dipipihkan saja.
- Siapkan wajan, tambahkan minyak goreng sedikit saja (kira-kira 1 sdm), tunggu panas kemudian tumis bumbu dan masukan serai, lalu daun salam.
- Jika aroma harumnya mulai tercium masukan cumi, aduk-aduk sebentar agar bercampur dengan bumbu, lalu tambahkan air sekitar 700 ml, kemudian ditutup selama 5 menit.
- Tambahkan irisan cabe hijau, untuk cabe rawit kita gunakan utuh supaya tidak terlalu pedas jadi anak-anak juga bisa ikut makan.
- Lanjut masukan kecap, garam, dan penyedap rasa lalu tutup kembali supaya semua bumbu benar-benar meresap.
- Masak kira-kira 15 menit, setelah itu angkat dan tempatkan pada wadah Kaca yaa, karena kalau makanan dalam keadaan panas diletakan dalam wadah plastik itu kurang baik untuk kesehatan.
- dan ........
- Taraaa... Cumi Masak Kecap siap dinikmati bersama keluarga tercinta. 😍😘😋
Nah, itulah tadi Resep Cumi Masak Kecap ala Resep Masak Gampang. Oh yaaa.... Masaknya pakai cinta dan penuh kasih sayang ya kokiers pasti hasilnya lebih enak deh hehehe (ini serius lho), perasaan mempengaruhi rasa. Silahkan dimasukan ke dalam list menu yaa resepnya.